Rabu, 27 Juli 2011

3 tips agar bisa jadi ganteng atau kece


Tips biar ganteng, agar wajah tampak ganteng, membuat wajah enak dipandang, tampil percaya diri.

Semua pria pasti mendambakan sekali agar wajahnya terlihat tampan, ganteng,cool atau apalah namanya. Ketampanan memang bukanlah segalanya namun tidak munafik bahwa wanita tetap lebih memilih pria yang good-looking jika pribadinya sesuai dengan apa yang diharapkan wanita. Sehingga tidak jarang berbagai cara dilakukan agar wajahnya terlihat maksimal, mulai dari perawatan rutin ke salon hingga operasi silikon yang pastinya menguras biaya yang tidak sedikit. Padahal hasilnya belum tentu sesuai dengan apa yang kita inginkan, dan tidak jarang ada yang malah memperoleh masalah baru karena menjalankan tips yang tidak aman tersebut.

Berikut beberapa tips yang bisa anda pilih agar anda terlihat tampan/ganteng :

1. Minta dilahirkan kembali

Hal ini mungkin tips yang paling tidak masuk akal tapi ini adalah cara yang paling jitu dan efektif. Mintalah untuk dilahirkan kembali dengan wajah yang tampan sesuai dengan keinginan anda. Tapi jangan salahkan saya jika ibu anda akan mengatakan anda tidak waras jika anda mengatakan hal ini kepada beliau, karena ini memang tidak akan bisa anda lakukan.

2. Lakukan Operasi Plastik

Hal ini adalah alternatif kedua jika anda tetap ingin mengubah wajah anda menjadi lebih tampan, membuat hidung sedikit lebih mancung, dagu sedikit lebih lancip dan warna kulit diubah menjadi lebih terang, akan membuat anda terlihat berbeda dari sebelumnya. Hal ini banyak dilakukan oleh para pria Thailand agar mereka terlihat lebih oke. Tapi sayangnya untuk melakukan ini anda harus menyiapkan uang yang tidak sedikit untuk operasi awal dan kontrol rutin setiap 3-6 bulan sekali.

Tapi anda jangan senang dulu meskipun anda punya uang yang cukup untuk melakukannya. Mengingat operasi ini menggunakan silikon alias bahan kimia yang sebenarnya tubuh tidak memerlukan bahan ini, otomatis penggunaan silikon dalam waktu lama akan berbahaya bagi tubuh. Dan ingat, seperti saya katakan tadi bahwa setelah anda melakukan operasi ini anda tidak dibiarkan begitu saja tetapi anda harus terus lakukan kontrol setiap periode tertentu untuk menjaga kondisi silikon tadi agar tetap membuat wajah anda ‘tampan’. Tapi mengingat silikon juga tidak baik digunakan dalam jangka waktu lama oleh tubuh sehingga pada masa tertentu anda harus menghentikan penggunaannya. Dan apa jadinya setelah sekian lama anda menggunakan tiba-tiba dihentikan? Mungkin wajah anda akan jauh lebih [mohon maaf] buruk dari sebelumnya. Kalaupun anda tidak memperdulikan masalah tersebut dan anda berpikir yang penting sekarang hasilnya bagaimana, percayalah bahwa tidak ada jaminan 100% bahwa anda akan menjadi tampan setelah melakukan operasi ini. Karena terdapat banyak kasus di luar negeri orang yang melakukan operasi silikon malah menjadikan wajahnya terlihat aneh dan lebih buruk dari yang aslinya. Sayang sekali bukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar